Journey to PhD (9) – Urusan Visa Student ke Inggris (2)

Bismillah..

Ini adalah rangkuman cerita bertajuk “Journey to PhD”. Semua tulisan dalam tema ini akan mengangkat kisah studi saya hingga memperoleh gelar PhD -Insya Allah-

Saya akan melanjutkan kisah melakukan aplikasi Visa Point Based System (PBS) Tier 4 General (Student). Seperti cerita sebelumnya di sini bahwa ada sekitar 11 dokumen yang perlu saya siapkan. Akan tetapi ada beberapa dokumen yang cukup penting yang terlewat yaitu:

12. Buku Nikah

Ini harus dibawa ketika hendak mengajukan Visa. Untungnya buku nikah saat ini sudah dalam dua bahasa, yaitu Inggris dan Indonesia jadi Anda tidak perlu repot menerjemahkan;

13. Surat Ijin Atasan

Saya menduga ini hanya untuk PNS yang berpassport biru. Karena kemarin saya tidak ditanyakan walau sudah saya siapkan;

14. Passpor Lama

Harus dibawa ketika mengajukan Visa;

15. Print form Aplikasi Online

Hasil aplikasi Online yang Anda lakukan, di print dan ditandatangai untuk diserahkan dalam proses pengajuan dokumen;

Setelah lengkap semuanya. FOTOCOPY dokumen-dokumen tersebut, termasuk halaman-halaman kosong yang ada di passport Anda. Ingat foto yang dibutuhkan ketika pengajuan sebanyak 2 buah dengan ukuran 3.5 x 4.5 cm.

Apa langkah selanjutnya?

ucl-campus-rom-university

Setelah dokumen Visa siap maka selanjutnya tinggal mendaftar Online di sini. Pastikan agar CAS Anda sudah diterima begitu juga dengan ATAS jika Anda butuh sebagai persyaratan Visa. Jika sudah lengkap semuanya, Anda tinggal mengisi semua data-data yang diperlukan dalam pendaftaran online. Lalu melakukan pembayaran visa (biayanya 593 USD dan bisa berganti-ganti sesuai dengan kondisi kurs yang ada saat itu) yang biasanya berbarengan dengan penentuan tanggal pengajuan Visa. Proses pembayaran dan penentuan appointment ini pararel dilakukan ketika melakukan aplikasi online. It’s simple, so do not worry!

Jika sudah mendapatkan waktu pengajuan Visa, Anda bisa melakukan test TBS (jika belum) yang HANYA bisa dilakukan di lokasi-lokasi berikut:

RS Premier Jatinegara Jl. Raya Jatinegara

Timur No 85-87
Jakarta 13310 – Indonesia
Tel: +62 (21) 2800 888

Email: Ramsay Health

RS Premier Bintaro Jl. M.H. Thamrin Blok B3 No. 1

Sektor 7 Kawasan Niaga – Bintaro Jaya
Tangerang 15224
Tel: + 62 (21) 745 5500/600

Email: Ramsay Health Marketing

BIMC Hospital Kuta

Jalan Bypass Ngurah Rai 100 X Kuta 80361
Bali, Indonesia
Tel: +62 361 761263

Email: BIMC

Biayanya Rp. 585.000,-

Hanya butuh waktu 1 hari (jika tidak ada masalah) maka sertifikatnya sudah beres. Saya kemarin melakukan test di RS Premier Bintaro.

Jika sudah mendapatkan sertifikat TBC, Anda tinggal menuju ke lokasi sesuai appointment Anda. Untuk di Jakarta di sini:

Kuningan City Mall, 2nd Floor, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 18 – Setiabudi, Kuningan
Jakarta – 12940, Indonesia

Sedangkan di Bali di sini:

Benoa Square, 3rd Floor No. 7-9.3/A, Jalan Bypass I Gusti  Ngurah Rai No 21A, Kedonganan

Kuta, Bali – 80361, Indonesia

Proses Pengajuan Dokumen, Pengambilan Data Biometric dan Wawancara

Proses pemeriksaan dokumen saya terbilang cepat karena saya MEMISAHKAN antara dokumen fotocopian dan Asli. Jadi pihak VFS hanya memeriksa kelengkapannya saja. FYI, Appendix 8 yang biasanya diikutkan dalam pengajuan dokumen saya ternyata DIKEMBALIKAN. Saya walnya berpikir juga tidak perlu karena isinya sama dengan dokumen Aplikasi online kita.

Dokumen Asli dan fotokopi saya kemudian di tahan dan saya diminta menunggu pengambilan data biometric yang juga berlangsung cepat.

Proses mengantri wawancara yang terbilang lama. Ada 13 orang yang harus saya tunggu dan memakan waktu lebih dari 2 jam untuk 13 orang. Pertanyaan-pertanyaan yang ditanyakan ketika wawancara adalah:

  1. Nama lengkap dan tempat tanggal lahir;
  2. Akan melakukan studi di Jurusan mana dan di Universitas Apa?
  3. Kenapa memilih University of Bristol?
  4. Kenapa memilih Bristol?
  5. Apa manfaatnya untuk Masa depan Anda.

Seingat saya Ada 5 pertanyaan ini dalam proses wawancara. Wawancara menggunakan format online yang langsung dihubungkan dengan native speaker di Inggris (?) dan sang pewawancara mengetik jawaban-jawaban yang kita berikan. Untuk itu, jangan ngobrol terlalu cepat karena dia bisa stress -ini terjadi pada saya. hehehe

Setelah beres semuanya, Anda tinggal menunggu 3-4 minggu untuk mengetahui hasil Visa Anda via email.

FYI, ada layanan priority seat yang tidak saya ambil. Priority seat service ini memungkinkan Anda untuk mendapatkan Visa hanya dalam waktu 3-5 hari dengan tambahan uang Rp. 2.000.000,-

Saat ini saya masih menunggu hasil Visa saya, semoga lancar dan tidak ada masalah.

Good Luck for all of you!

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s