Ini adalah rangkuman cerita bertajuk “Journey to PhD”. Semua tulisan dalam tema ini akan mengangkat kisah studi saya hingga memperoleh gelar PhD -Insya Allah-
Bismillah…
Bulan April rasanya sangat spesial. Saya berhasil menyelesaikan beberapa hal yang krusial dan menjadi titik penting perkembangan studi saya. Di buku agenda 2015, saya memiliki beberapa target yang harus dicapai di bulan ini yaitu:
(1) Menyelesaikan aplikasi beasiswa LPDP Istri saya
Saya turun tangan penuh membantu persiapan aplikasi Istri saya. Ditengah mengejar beberapa deadline, saya berhasil membantu menyelesaikan aplikasi Istri saya dari merevisi 2 essay-nya, membantu membuat format rekomendasi hingga merevisi riset proposalnya. hahaha.. Well, I love to do this! Mungkin karena saya terlalu sering melakukan aplikasi beasiswa, jadi menghandle ini terasa cukup mudah.
Istri saya sudah penuh tugasnya. Dari mempersiapkan proposal riset, ngajar, sampe ngurus anak kami dan rumah. Saya perlu meringankan bebannya. Tapi kalau dipikir-pikir, Istri saya jadi terlalu santai, mikir bahwa dia punya suami yang cekatan ngurus beginian. hehehe 😀
(2) Menyelesaikan revisi Novel saya
Ini juga punya tantangan tersendiri karena saya hanya diberi waktu 1 minggu oleh editor. Komentar naskah saya dikirimkan pada 20 April, ketika saya sedang puncak-puncaknya mengejar presentasi dan riset simulasi tsunami. Seperti biasa, saya juga berhasil menyelesaikan revisi novel saya 5 hari setelahnya. Dan Alhamdulillah saat ini sudah masuk proses editing. Saya membuat goal dalam seminggu, 2 diantaranya adalah menyelesaikan aplikasi Istri saya dan menyelesaikan revisi Novel berbarengan dengan kerjaan riset saya. See? semakin bagus manajemen waktu kita semakin banyak pula karya yang kita hasilkan.
(3) Presentasi di grup riset saya Baca lebih lanjut